Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2017

Kekayaan Sumber daya alam

Gambar
Sumber Daya Alam Sumber daya alam (biasa disingkat SDA) adalah segala sesuatu yang berasal dari alam yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia. Yang tergolong di dalamnya tidak hanya komponen biotik, seperti hewan, tumbuhan, dan mikroorganisme, tetapi juga komponen abiotik, seperti minyak bumi, gas alam, berbagai jenis logam, air, dan tanah. Inovasi teknologi, kemajuan peradaban dan populasi manusia, serta revolusi industri telah membawa manusia pada era eksploitasi sumber daya alam sehingga persediaannya terus berkurang secara signifikan, terutama pada satu abad belakangan ini. Sumber daya alam mutlak diperlukan untuk menunjang kebutuhan manusia, tetapi sayangnya keberadaannya tidak tersebar merata dan beberapa negara seperti Indonesia, Brasil, Kongo, Maroko, dan berbagai negara di Timur Tengah memiliki kekayaan alam hayati atau nonhayati yang sangat berlimpah. Sebagai contoh, negara di kawasan Timur Tengah memiliki persediaan gas alam sebesar seperti

Kekayaan Minyak Mentah Indonesia

Gambar
Kekayaan Minyak Mentah Indonesia Indonesia menjadi salah satu negara dengan sumber daya alam terbesar , baik sumber daya yang bisa diperbarui maupun yang tidak bisa diperbaharui seperti minyak dan gas alam. Indonesia menduduki peringkat ke-25 negara potensi minyak terbesar dengan cadangan minyak sebesar 4,4 miliar barrel. Dan berada di posisi ke-21 sebagai penghasil minyak mentah terbesar di dunia yakni sebanyak 1 juta barrel per hari, dan menduduki peringkat ke-2 sebagai pengekspor LNG terbesar yaitu 29,6 bcf. Sumber minyak bumi pertama ditemukan tahun 1883 oleh seorang warga Belanda bernama A.G Zeijlker di Telaga Tiga dan Telaga Said dekat Pangkalan Brandan, Sumatera Utara.  Penemuan ini menjadi tonggak bendirinya perusahaan minyak asing asal Netherland di Indonesia yaitu Shell. Bersamaan dengan ditemukannya sumber minyak di Telaga Said juga ditemukan juga berbagai penemuan minyak diberbagai lokasi. Yaitu lapangan minyak di Ledok, Cepu, penemuan Riam kiwa di daerah

Kekayaan Perkebunan Yang Ada Di Indonesia

Gambar
Kekayaan Perkebunan Yang Ada Di Indonesia Kelapa Sawit   Kelapa sawit dari Indonesia dan Malaysia dalam satu dekade ini berhasi bersaing secara langsung dengan minyak kedelai dan minyak biji bunga matahari dari Eropa dan Amerika Serikat. Keunggulan dari sisi harga yang jauh lebih murah dan memiliki kualitas yang sama menjadi salah satu faktor permintaan kelapa sawit yang setiap tahun semakin besar. Cengkeh  Cengkeh selain digunakan sebagai rempah-rempah juga berperan penting dalam perkembangan agroindustri rokok kretek, rokok kretek merupakan rokok asli Indonesia yang pertama kali diracik di Kudus. Rokok ini merupakan jenis rokok tradisional yang memadukan antara tembakau dengan Cengkeh dan hingga kini menjadi salah satu kekayaan budaya bangsa Indonesia. Selain cengkeh Indonesia juga menyimpan berbagai potensi perkebunan lain seperti Pala, Kopi dan Tembakau yang saat ini menjadi komoditas perkebunan pemasok devisa negara terbesar. Biji Kopi Sebagai prod

Kekayaan Ikan Yang Ada Dialam Indonesia

Gambar
 Kekayaan Ikan Yang Ada Dialam Indonesia Ikan adalah bahan makanan yang tergolong paling cepat busuk daripada yang lain seperti daging, telur, buah dan sebagainya. Hal itu disebabkan karena ikan memiliki kandungan protein dan mineral yang tinggi, bahkan protein pada ikan dapat dikatakan yang paling tinggi dari semua bahan makanan. Oleh karena itu penanganan hasil perikanan sangat penting dan sudah tentu sejalan dengan jumlah keuntungan yang akan diperoleh para pengolah atau penjual ikan. Misalnya penjual ikan menjual ikan di pasar dan ikan yang dijualnya hanya dapat bertahan maksimal 2 hari setelah itu busuk, sementara selama 2 hari ikan yang terjual hanya setengahnya. Dari sini sudah jelas terlihat penanganan tidak hanya saat penyimpanan, pengemasan, pengangkutan tapi saat penjualan penanganan terhadap ikan tidak boleh lepas. Kementerian Kelautan dan Perikanan menyampaikan ada sepuluh jenis komoditas izin pemasukan hasil perikanan (IPHP) at

Kekayaan Hutan Yang Ada Di Indonesia

Gambar
Kekayaan Hutan Yang Ada Di Indonesia Hutan tropis Indonesia adalah rumah dan persembunyian terakhir bagi kekayaan hayati dunia yang unik. Keanekaragaman hayati yang terkandung di hutan Indonesia meliputi 12 persen species mamalia dunia, 7,3 persen species reptil dan amfibi, serta 17 persen species burung dari seluruh dunia. Diyakini masih banyak lagi spesies yang belum teridentifikasi dan masih menjadi misteri tersembunyi di dalamnya. Sebuah contoh nyata misalnya, data WWF menunjukkan antara tahun 1994-2007 saja ditemukan lebih dari 400 spesies baru dalam dunia sains di hutan Pulau Kalimantan. Kondisi ini menempatkan Indonesia sebagai salah satu negara dengan keanekaragaman hayati tertinggi di dunia. Berdasarkan data FAO tahun 2010 hutan dunia – termasuk di dalamnya hutan Indonesia – secara total menyimpan 289 gigaton karbon dan memegang peranan penting menjaga kestabilan iklim dunia. Hasil hutan Bahan-bahan atau komoditas yang didapatkan dari hutan tanpa

Kekayaan Alam Indonesia Yang Berada Di Laut

Gambar
Kekayaan Alam Indonesia Yang Berada Di Laut Indonesia merupakan negara kepulauan yang sangat luas dan banyak menyimpan kekayaan alam. Dengan luas laut hampir 70% dari total keseluruhan luas negara Indonesia, sebesar 14% dari terumbu karang dunia ada di Indonesia. Diperkirakan lebih dari 2500 jenis ikan dan 500 jenis karang hidup di dalamnya, tetapi belum banyak dipahami betul nilainya bagi bangsa indonesia. Terumbu karang Terumbu karang merupakan hayati laut terkaya di dunia yang memiliki struktur alami serta nilai estetika yang tiada taranya. Selain sebagai lingkungan yang alami, terumbu karang juga mempunyai banyak manfaat bagi manusia dalam berbagai aspek ekonomi, sosial, dan budaya. Kekayaan spesies terumbu karang, ikan, dan biota laut lainnya tampak berlimpah di Perairan Alor, Nusa Tenggara Timur, pada Mei 2007. Segitiga terumbu karang yang disebut juga sebagai "Amazon of the Seas" mencakup wilayah perairan tengah dan timur Indonesia, Timor Leste, Filipina, S

Danau Indonesia Yang Tersembunyi

Gambar
Danau Indonesia Yang Tersembunyi Berpindah destinasi saat travelingrasanya seperti menemui cinta pertama. Sensasinya selalu berbeda, keintiman yang ditawarkannya pun memiliki varian tersendiri. Supaya makin tertambat hatinya oleh nusantara, simak dulu deretan danau di 'atas awan' yang ada di surga negeri khatulistiwa. Danau Tanrili   Selain Danu Tuwoti, Sulawesi Selatan juga masih memiliki banyak kekayaan alam seperti  danau yang tersembunyi lainnya yaitu Danau Tanrilili yang terbentuk karena bencana longsor di kaki Gunung Bawakaraeng yang terjadi pada tahun 2003 silam. Untuk mencapainya kamu harus mendaki karena lokasinya berada di atas ketinggian, bawa juga perbekalan yang cukup termasuk peralatan untuk menghangatkan badan. Danau Kelimutu Danau Tiga Warna adalah nama lain dari danau yang berada di ketinggian 1.631 meter di atas permukaan laut ini. Bukan tanpa sebab, warna air danau ini memang beragam. Warnanya kian berubah-ubah dari waktu ke waktu. Berada d

Danau Di Indonesia Yang Masih Tersembunyi

Gambar
Kekayaan Alam IndonesiaTersembunyi Indonesia memiliki surga alam yang begitu menawan. Dari ujung timur hingga barat terbentang ribuan pulau yang menyimpan keindahan alam . Beberapa di antaranya masih belum terjamah, sebagian lagi sudah mendapat perhatian dan dijadikan lokasi wisata, hanya saja belum terkenal. Berikut ini adalah sebagian kecil dari wisata andalan Indonesia yang harus kamu datangi sesekali. Kawah Putih Jangan dikira Sumatera Utara hanya memiliki Danau Tobanya saja, tapi ternyata ada banyak sekali destinasi wisata alam tersembunyi lainnya yang wajib kamu datangi. Salah satunya adalah Kawah Putih Tinggi Raja, keindahannya tak kalah dengan kawah putih yang ada di kawasan Ciwidey, Jawa Barat. Lokasinya yang berada di tengah hutan rindang membuat Kawah Putih Tinggi Raja belum terlalu dikenal oleh wisatawan. Segara Anak   Berada di ketinggian sekitar 2.000 meter di atas permukaan laut, danau cantik ini ada di kaldera Gunung Rinjani, Lombok, Nusa Tengg

Buah Indonesia Yang Unik Dengan Harga Mahal

Gambar
Buah Indonesia Yang  Unik Dan Tidak Ada Dinegara Lain Indonesia negara  kebanggaan ini memang unik luar biasa. Tak hanya dipenuhi oleh sejuta kebudayaan, tapi juga kekayaan alam yang nggak bisa diukur harganya. Tak melulu soal emas atau kabarnya juga uranium, tanah Papua juga sangat kaya akan keanekaragaman flora dan fauna. Bahkan katanya masih ada banyak jenis hewan dan tumbuhan di sini yang belum teridentifikasi. Berbicara soal flora, memang benar kalau Papua ini sungguh ajaib. Di sini kita bisa menemui begitu banyak tumbuhan endemik unik yang tak dijumpai di daerah lain. Salah satunya adalah si anggrek hitam yang namanya jadi primadona di kalangan pencintanya karena harganya yang nggak umum. Tak hanya itu, di Papua juga tumbuh buah-buahan khas dan unik yang akan membuat siapa pun tercengang. Baca Juga. Pisang Musa Ingens Percaya tidak percaya, tapi pisang Musa Ingens bisa memiliki panjang sampai selengan orang dewasa serta punya diameter yang cukup besar.

Kekayaan Buah Indonesia Yang Mendunia

Gambar
Kekayaan Buah  Indonesia Yang Mendunia Tidak hanya rempah-rempah, iklim Indonesia yang tropis juga menjadi surga bagi tanaman buah-buahan. Matahari yang bersinar terus terang sepanjang tahun memberikan andil besar bagi tumbuh suburnya beberapa kekayaan alam buah endemik yang hanya terdapat di Indonesia. Ya benar, banyak buah-buahan tropis yang memang asli dan pertama kali ditemukan di Indonesia namun kini telah go international . Beberapa malah mulai dikembangbiakan menjadi ratusan varietas unggul lainnya.Untuk menyambut World Internaional Fruit Day yang jatuh tepat pada hari ini tanggal 1 Juli 2016, berikut ini ada 9 buah asli Indonesia yang sudah terkenal di Asia bahkan mendunia.   Jambu Air  Masih termasuk dari buah-buahan yang ada di dalam rujak, jambu air juga merupakan buah asli Indonesia. Daging buahnya berwarna putih dengan kulit luar berwarna merah, putih, dan juga hijau. Jambu air dengan warna merah cenderung memiliki rasa yang lebih manis dibanding varian

Kekayaan Buah Indonesia Yang Jarang Dijumpai

Gambar
 Kekayaan Buah Indonesia Yang Jarang Dijumpai  Indonesia merupakan negara yang sangat kaya akan alamnya salah satunya tanaman berupa buah-buahan yang tersebar disetiap daerahnya serta keberagaman buah yang ada, namun ada beberapa buah yang saat ini sudah jarang dijumpai, berikut buah yang kini jarang di jumpai  : Kawista Kawista adalah kerabat dekat maja dan masih termasuk dalam suku jeruk-jerukan. Tumbuhan yang dimanfaatkan buahnya ini sudah jarang dijumpai meskipun sekarang beberapa daerah mulai mengembangkannya. Buah Kenitu       Buah Kenitu atau Genitu adalah salah satu buah yang langka, terutama jika tidak pada musimnya. Buah kenitu mempunyai nama ilmiah Chrysophyllum cainito. Orang daerah Lampung sering menyebutnya sawo manila, sedangkan orang Jawa Timur menyebutnya manecu atau sawo hijau. Biasanya pohon buah kenitu bisa tumbuh hingga 30 meter. Buah kenitu ini jika sudah matang bisa langsung di konsumsi atau bisa juga dibuat es krim atau olahan minuman yang lainn

Beberapa Jenis Buah Asli Indonesia Yang Langka

Gambar
Beberapa Jenis Buah  Asli Indonesia Yang Langka Buah-buahan hasil hutan di jaman dahulu sangatlah banyak, namun saat ini keberadaannya mulai sulit untuk ditemukan, bahkan hampir punah. Banyak faktor yang menyebabkan kekayaan alam berupa buah-buahan hampir punah, salah satunya adalah penebangan pohon dan hutan oleh masyarakat atau perusahaan yang tidak bertanggung jawab. Agar tidak penasaran buah apa saja yang termasuk langka dan hampir punah di Indonesia, simak ulasan selengkapnya.  Buah manau Buah manau ( Calamus manan Miq. ) merupakan buah dari pohon rotan. Buah manau ini banyak ditemukan di wilayah Kepulauan Bangka, Kepulauan Belitung, Pulau Sumatra, dan Kalimantan. Buah ini mempunyai rasa yang masam dan ada manisnya, biasanya diolah menjadi asinan. Bentuk buahnya lonjong mengerucut ke ujung dan kulitnya seperti buah salak. Delima  Buah yang berasal dari Timur Tengah ini terdiri dari tiga macam yakni delima putih, delima merah, dan delima ungu. Menurut N